Berita TNI

Masih Momen Lebaran, Babinsa Koramil Selorejo Laksanakan Silaturahmi Ke Rumah Warga Binaannya

Masih Momen Lebaran, Babinsa Koramil Selorejo Laksanakan Silaturahmi Ke Rumah Warga Binaannya

 

Waspira News | Blitar – Masih Momen Lebaran, Untuk mempererat hubungan silaturahmi, Babinsa Koramil 0808/21 Selorejo Kodim 0808/Blitar Sertu Krida. Memanfaatkan momen hari Raya Idul Fitri 1444 H, untuk melaksanakan kegiatan anjangsana dan silaturahmi ke rumah warga binaannya. Bertempat di rumah Bapak Sujito Ketua RT. 1 RW. 2 Dusun. Sidomulyo Desa Sidomulyo Kec. Selorejo Kab. Blitar, Kamis (27/4/2023).

Masih Momen Lebaran

Masih Momen Lebaran, Babinsa Koramil Selorejo Laksanakan Silaturahmi Ke Rumah Warga Binaannya
Masih Momen Lebaran, Babinsa Koramil Selorejo Laksanakan Silaturahmi Ke Rumah Warga Binaannya

Sertu Krida mengatakan, dengan melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah warga, harapannya bisa mempererat hubungan silaturahmi.

Serta untuk mengetahui situasi dan kondisi di wilayah binaan, pada saat hari Raya Idul Fitri, katanya.

Lebih lanjut Sertu Krida menegaskan, selain melaksanakan kegiatan silaturahmi, ia juga memastikan bahwa wilayah binaannya senantiasa dalam keadaan kondusif. aman dan terkendali.

Danramil 0808/21 Selorejo Kapten Inf Warsono menambahkan, kegiatan silaturahmi seperti inilah yang harus di lakukan oleh seorang Babinsa. Sehingga nantinya dapat meningkatkan kebersamaan dengan warga masyarakat di wilayah binaan, tuturnya.

Semoga kegiatan silaturahmi dan komunikasi sosial yang baik dengan warga masyarakat ini, dapat mendukung kelancaran Babinsa dalam melaksanakan tugas sehari hari dilapangan.

Dengan terjalinnya silaturahmi yang harmonis, maka akan tercipta suasana yang sejuk, hal ini sekaligus dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Babinsa semakin meningkat. Tegasnya

(RedWN/Dim0808).

Pendiri & Pimpinan Redaksi
Agus Suhendar adalah Pendiri sekaligus Pimpinan Redaksi Waspira News. Agus Suhendar lahir pada tanggal 17 agustus 1972 di Bandung, Jawa Barat. Sebelum berkiprah di dunia jurnalisme dan media, Agus pernah bekerja di salah satu perusahaan tekstil ternama di Kabupaten Bandung. Agus juga pernah bekerja di bidang perpajakan menjadi pegawai honorer. Karena kecintaannya pada dunia jurnalisme dan media, Agus pada akhirnya beralih profesi sebagai jurnalis dan penulis di beberapa media. Pada tahun 2017 Agus Suhendar memutuskan untuk mendirikan perusahaan medianya sendiri. Agus kemudian mendirikan situs web portal Balance News. Hingga tahun 2018, PT. Sandy Putra Suhendar resmi didirikan untuk menaunginya. Di tahun 2022, karena merasa perlu untuk memperluas jangkauannya di portal media online, Agus mendirikan Waspira News.

    Leave feedback about this

    • Kualitas Berita
    • Akurasi Informasi
    • Tampilan Website
    Choose Image

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.