Waspira News | Garut – Wisata Cilopang yang beralamat di Desa Rancabango, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut. Tempat Wisata yang berhadapan langsung dengan Gunung Guntur membuat suasana pure nature yang menyihir mata
Wisata Cilopang tersebut banyak juga di datangi artis artis dalam negri, diantaranya Wulan Guritno dan pemain film Preman Pensiun,
Setelah puas dengan keindahan wisata Cilopang jangan lupa untuk menikmati Kopi di Cafe Balong meskipun Cafe tersebut berada jauh keramaian kota Garut soal rasa jangan ditanyakan salah satu menu andalannya atau Best seller minuman di Cafe Balong yaitu Coffe beer Dan Mix Juice.
selain itu juga ada makanan di Cafe balong tak kalah lezat dengan makanan yang berada di resto terkenal dan untukbest seller makanan yaitu BBQ test yang rasanya mempunyai ciri khas tersendiri
Untuk menuju ke tempat Wisata Cilopang jika arahnya dari Bandung tinggal masuk ke arah pemandian Cipanas, dari pemandian Cipanas kurang lebih 1 Km
Selain itu juga akses jalan menuju wisata Cilopang lancar Jaya dengan keadaan jalan seperti jalan kota Garut.
Wisata Cilopang dan Cafe Balong buka dari jam 08.00 s/d 23.00 tergantung pengunjung nya tetapi jika di hari weekend wisata Cilopang buka sampai 24 Jam
Spot Foto dan Glamping di Cafe Balong
Selain itu, Kafe Balong Garut ini juga menyediakan banyak spot foto yang instagramable. Di antaranya ayunan yang berada di pinggir danau, Floaties, tempat lesehan dengan view pegunungan, dan masih banyak lagi. Hal favorit yang biasanya pengunjung lakukan adalah berfoto di tempat lesehan ala-ala piknik dengan background alam dan properti yang aesthetic.
Kafe Balong Garut memiliki konsep outdoor dengan dua tempat untuk pengunjung bisa menikmati makanan dan minuman. Di area pertama terdapat meja-meja dan kursi kayu yang terkesan klasik dengan sentuhan modern. Area ini teduh karena terdapat tenda berwarna cream atau cokelat susu yang juga serasi dengan warna meja dan kursinya. Hiasan lampu tumblr pun turut memberi kesan aesthetic yang manis.
Area ini bersampingan dengan tempat para barista meracik kopi dan membuag hidangan. Area ini berada lebih tinggi dari area kedua sehingga Anda harus menaiki tangga untuk mencapainya. Tangganya berupa tembok yang sudah tertata rapi dan tidak curam, sangat aman untuk Anda lalui.
Di area bawah atau area kedua Kafe Balong Garut, Anda akan menemukan tempat lesehan yang hanya ada meja di sana. Konsep lesehan ini bak piknik cantik yang berada tepat di depan danau. Dari area ini, semua view akan terlihat lebih jelas keindahannya. Spot ini juga menjadi favorit para pengunjung yang datang karena angle-nya pas untuk Anda abadikan.
Area lesehan ini juga kerap menjadi tempat untuk pengunjung bisa merayakan anniversary bersama pasangannya. Berlatarkan pegunungan, danau, padang rumput indah, dan kicauan burung yang terbang rendah, tempat ini memang menguarkan suasana romantis melimpah ruah. Jika hujan, Anda tinggal berpindah ke area pertama dan melanjutkan perayaan sederhananya. Agar lebih syahdu, Anda bisa menikmati iringan live musik dan menyanyi bersama.
Pewarta : Abeng/RedWN
Leave feedback about this